Ternyata, ini dampak program diet bagi rencana kehamilanmu

liga99blog.wordpress.comTernyata, ini dampak program diet bagi rencana kehamilanmu – Kehadiran seorang buah hati tentu akan dirindukan bagi mereka yang telah berumah tangga termasuk pula dengan kamu. Sebab buah hati mampu memberikan warna tersendiri dalam kehidupan rumah tangga.

Setelah bertahun-tahun berumah tangga dan belum dikaruniai seorang buah hati, tentu saja kamu pun mulai bertanya-tanya bahwa apakah ada masalah dengan kesehatan tubuhmu. Jika kamu merasakan hal yang sama, menyarankan agar kamu memulai untuk berdiet dan menjalankan pola hidup sehat.

“Memang tidak mudah untuk dijelaskan, namun kami menemukan bahwa beberapa pasien wanita yang sulit untuk hamil dan kemudian menjalankan pola hidup sehat ternyata lebih mudah untuk hamil di kemudian hari,” ujar Sheena Lewis dari Universitas Queen Belfast. “Kami menyimpulkan bahwa sebuah gaya hidup sehat yang dijalankan mampu meningkatkan kualitas kesehatan tubuh termasuk mengurangi risiko infertilitas.”

Sebelumnya, para peneliti dari Harvard School of Public Health juga menemukan bahwa beberapa wanita di Amerika Serikat yang kehilangan sekitar 3-5 kilogram berat badannya mengalami peningkatan kesuburan. Peneliti berpendapat bahwa kegemukan dapat mengganggu siklus reproduksi wanita, termasuk gangguan keseimbangan hormon yang juga berdampak buruk pada kesehatan

Tinggalkan komentar